Tuesday, November 8, 2011

Listrik statis


batang kaca dan plastik yang digosok akan bermuatan  listrik
Listrik  adalah salah satu bentuk energi, pembahasan listrik dikelompokan menjadi dua terdiri dari listrik statis dan listrik dinamis. Dalam listrik statis disebut juga elektrostatis yang dipelajari adalah muatan, hukum Coulomb, medan listrik dan potensial listrik. Listrik dinamis disebut juga electrodynamics yang mempelajari muatan listrik bergerak misalnya arus listrik serta rangkaian listrik. 




Sifat sifat muatan listrik
Muatan listrik terdiri dari dua jenis yaitu jenis positif(+) serta jenis negatif(-). Kedua muatan bila berdekatan memiliki sifat untuk muatan sejenis akan tolak menolak misalnya positif berdekatan dengan positif atau negatif berdekatan dengan negatif. Untuk muatan yang berlawanan jenis bila berdekatan akan saling tarik menarik yaitu apabila muatan positif berdekatan dengan muatan negatif.
Penggolongan muatan listrik menjadi dua jenis yaitu muatan positif dan negatif diusulkan pertama kali oleh Benjamin Franklin.

Penyebab timbulnya muatan listrik
Setiap unsur terdiri dari kumpulan partikel-partikel yang dinamakan atom, atom terdiri dari inti yang  jumlah muatan positif dan negatif yang sama banyak atom yang bemuatan positif adalah yang kekuarangan elektron sedangkan atom negatif adalah yang kelebihan elektron. Elektron bisa pindah dari benda satu ke benda lain dengan cara digosok-gosokan contoh misalnya
  • Bila sisir plastik digosok rambut maka sisir akan bermuatan negatif, karena muatan negatif dari rambut manusia akan mengalir pindah ke sisir plastik sehingga plastik kelebihan elektron maka plastik bermuatan listrik negatif. Sebagai indikasi sisir plastik yang sudah bermuatan bisa menarik potongan kertas yang kecil.
  • Bila batang kaca atau gelas digosok oleh sutera maka elektron akan mengalir pindah dari batang kaca atau gelas ke sutera maka batang kaca atau gelas kekurangan elektron maka batang kaca atau gelas menjadi bermuatan positif.
Alat untuk mendeteksi ada atau tidak adanya muatan pada suatu benda adalah elektroskope
Gejala elektrostatis atau listrik statis dalam kehidupan sehari-hari yaitu
  • terjadinya petir atau geledek yang dibahas pada posting tersendiri,  sebagai aplikasi dari listrik statis
  • mesin foto copy. Tinta(toner)foto copy adalah berbentuk serbuk kertas yang akan jadi copy dokumen dilewatkan pada pemberi muatan dengan muatan yang berlawanan dengan toner pemberian muatan sesuai dengan dokumen maka toner akan menempel pada kertas karena akibat gaya tarik elektrostatis.
  • Permukaan layar vertikal televisi sangat berdebu, penempelan debu pada layar vertikal karena gaya tarik elektrostatis. Permukaan layar televisi secara terus menerus ditembaki oleh elektron-elektron  akibatnya layar televisi bermuatan negatif. Muatan negatif ini akan mempolarisasi partikel-partikel debu dalam udara di depan kaca sehingga partikel-partikel debu akan menempel pada kaca layar televisi.
Demikian pembahasan listrik statis bila ada kritik saran, kurang atau lebih bisa ditulis di kolom komentar. 

1 comment:

Bagi adik-adik atau teman-teman pembaca blog ini yang mau kritik atau saran untuk perbaikan blog ini silakan tulis di kotak komentar.
Mohon maaf komentar yang mengandung spam secara otomatis oleh sistem blogger masuk kotak spam atau dihapus